image 1

Tidung

Pemotongan Hewan Qurban di Kelurahan Pulau Panggang Terapkan Protokol Kesehatan

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 20 Jul 2021
Dilihat | 233x


Sebanyak 81 hewan qurban di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara disembelih.

Kegiatan penyembelihan di Hari Raya Idul Adha 1442 H, yang dilakukan panitia hewan qurban dimulai pukul 08.00 WIB, dengan mematuhi protokol kesehatan.

Pelaksana Tugas (Plt) Lurah Pulau Panggang, Iskandar mengatakan, penyembelihan sapi, domba dan kambing di masa pandemi Covid-19 yang dilakukan panitia menggunakan protokol kesehatan yang ketat, dimana semua panitia pemotongan hewan qurban menggunakan APD lengkap.

"Kita ikuti ketentuan dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta maupun imbauan Majelis Ulama Indonesia dalam menjalankan ibadah pada Idul Adha tahun ini. Serta menghindari kerumunan warga adalah dengan menyalurkan daging kurban ke pihak RT," kata Iskandar, Selasa (20/07/2021).

Iskandar mengatakan, untuk lokasi pemotongan di Pulau Panggang dilakukan di Pulau Karya depan Pos Pemadam Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Sementara di Pulau Pramuka dilaksanakan di masjid jami Al-Makmuriyah.

"Pulau Panggang jumlahnya ada 59 hewan qurban, 16 ekor sapi, 3 ekor kambing dan 40 ekor domba. Sedangkan Pulau Pramuka ada 22 hewan qurban, 8 ekor sapi, 3 ekor kambing dan 11 ekor domba," tuturnya.

Iskandar menambahkan, untuk proses pendistribusian daging hewan kurban kepada masyarakat, pihak panitia akan mengemas dalam bentuk besek bambu, hal ini selain ramah lingkungan juga dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Ada 900 besek bambu yang sudah disiapkan, dimana Pulau Pramuka 350 besek, dan Pulau Panggang 550 besek," tuturnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Pemotongan Hewan Qurban di Kelurahan Pulau Panggang Terapkan Protokol Kesehatan" ?