ASN Kabupaten Kepulauan Seribu Ikuti Sosialisasi Saber Pungli
Kategori : Pemerintahan | Reporter : Zaini Miftah | Editor : Petrus Ardianto | 9 Sep 2021 | Dilihat : 72

Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Kabupaten Kepulauan Seribu mengikuti sosialisasi Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) di Gedung Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara, Kamis (09/09/2021).
Kepala Irbankab Kepulauan Seribu, Nirwani mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan berkat kerja sama dengan Polres Kepulauan Seribu, dan bertujuan mengajak ASN untuk tidak melakukan pungli dan paham apa itu pungli, maupun dampak dari pungli itu sendiri.
"Ini semacam refresh mengingatkan kembali bahwa kita memang sekarang ini sudah tidak ada namanya pungli, harus sudah bersih dari pungli itu sendiri," ujar Nirwani.
Nirwani menjelaskan, dalam kegiatan tersebut para ASN diberikan pemahaman bahwa pungli itu memang sesuatu hal yang akan berdampak buruk, serta kepercayaan kepada masyarakat akan berkurang jika memang pungli itu masih ada.
"Dalam langkah melakukan pencegahan, diharapkan kepada seluruh ASN untuk mengantisipasi tidak melakukan pungutan diluar aturan," pungkasnya.
Berita Terbaru
-
Kecamatan Kepulauan Seribu Utara Helatkan Kegiatan..
Lintas Pulau28 May 2022 -
Puluhan Jakpreneur Kelurahan Pulau Pari Ikuti Ba..
Perekonomian28 May 2022 -
Puluhan Warga Pulau Panggang Ikuti Sosialisasi dan..
Pemerintahan27 May 2022 -
Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Helatkan Bimtek In..
Lintas Pulau27 May 2022 -
Digital Nomad Island Diyakini Membangkitkan Pariwi..
Pariwisata27 May 2022