image 1

Tidung

Kabupaten Kepulauan Seribu Mendukung Pemasaran Produk JakPreneur

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Petrus Ardianto
Tanggal | 17 Sep 2021
Dilihat | 143x


Kabupaten Kepulauan Seribu mendukung pengembangan pelaku UMKM yang menjadi produk JakPreneur, sehingga meningkatkan perekonomian masyarakat.

Hal itu ditunjukkan Kabupaten Kepulauan Seribu, dengan kehadiran Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi didampingi Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Kepulauan Seribu, Rita Susanti Junaedi saat menyaksikan testimoni pemasaran produk JakPreneur, yang merupakan kegiatan Jumat Beli Lokal melalui instagram @JakPreneur.

Terlihat dalam acara yang turut dihadiri Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati, semua produk-produk JakPreneur dipromosikan dan dipasarkan, sehingga dikenal dan dapat meningkatkan perekonomian pelaku usaha.

“Terima kasih atas perhelatan ini, karena sebelumnya banyak yang menyambut positif. Dan kali ini juga diharapkan ada pembelian tinggi, sehingga mendukung UMKM yang selama inni menjadi penggerak, serta mendukung perekonomian usahanya,” kata Ketua TP PKK Provinsi DKI Jakarta, Fery Farhati, Jumat (17/09/2021).


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Kabupaten Kepulauan Seribu Mendukung Pemasaran Produk JakPreneur" ?