image 1

Tidung

Kabupaten Kepulauan Seribu Helatkan Rakor Uji Coba Pembukaan Tempat Wisata

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Petrus Ardianto
Tanggal | 27 Sep 2021
Dilihat | 187x


Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan rapat koordinasi (rakor) terkait uji coba pembukaan tempat wisata dengan penerapan protokol kesehatan (prokes).

Rakor yang dipimpin langsung Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, didampingi Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muh. Fadjar Churniawan, dihadiri SKPD/UKPD terkait.

“Rapat ini terkait perencanaan uji coba prokes untuk tempat wisata di Kepulauan Seribu, sehingga dapat memenuhi kriteria yang ditentukan, mengingat kini wilayah Kepulauan Seribu sudah zona hijau dan zero kasus Covid-19,” kata Junaedi, Senin (27/09/2021).

Junaedi menilai, persiapan uji coba ini penting dilakukan karena akan berdampak bagi masyarakat di Kepulauan Seribu, yang selama ini telah berjuang di tengah pandemi Covid-19.

“Dampak pandemi ini luar biasa, dan berpengaruh pada kesejahteraan warga. Kita persiapkan semua kebutuhan yang diperlukan secar maksimal,” tutur Junaedi.

Tercatat beberapa kriteria yang harus dimiliki Kepulauan Seribu untuk bisa menyiapkan uji coba ini diantaranya Sertifikasi CHSE, yang merupakan pemberian sertifikat kepada Usaha Pariwisata, Destinasi Pariwisata, dan Produk Pariwisata lainnya untuk memberikan jaminan kepada wisatawan terhadap pelaksanaan Kebersihan, Kesehatan, Keselamatan, dan Kelestarian Lingkungan. Selain itu adanya QR code PeduliLindungi di setiap dermaga.

“Kita akan lengkapi semua kebutuhan tersebut, khususnya QR Code, sehingga kedepan setiap dermaga di Kepulauan Seribu sudah ada fasilitas tersebut,” jelas Junaedi.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Kabupaten Kepulauan Seribu Helatkan Rakor Uji Coba Pembukaan Tempat Wisata" ?