Petugas PMI Kabupaten Kepulauan Seribu Disinfeksi SMA Negeri 69 Jakarta
Kategori : Pemerintahan | Reporter : Zaini Miftah | Editor : Petrus Ardianto | 11 Oct 2021 | Dilihat : 66

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan penyemprotan disinfektan di SMA Negeri 69 Jakarta, Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Seribu, Natsir Sabara mengatakan, penyemprotan disinfektan menindaklanjuti permintaan pihak sekolah, untuk mencegah penyebaran Covid-19 sebelum dilakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
"Tiga relawan PMI, alat pelindung dan satu unit waterspray dilibatkan untuk melakukan penyemprotan di SMAN 69 tersebut," ujar Natsir, Senin (11/10/2021).
Natsir menambahkan, penyemprotan disinfektan dilakukan mulai dari area luar gedung sekolah bagian dalam, ruang-ruang kelas setiap satu minggu sekali untuk memberikan rasa aman kepada murid maupun guru.
"Penyemprotan di SMAN 69 menghabiskan 19 liter cairan disinfektran," pungkasnya.
Berita Terbaru
-
Petugas Sudin SDA Bangun Sumur Resapan di Pulau Pr..
Pemerintahan7 Aug 2022 -
Puluhan Anak Yatim Yayasan Al-Hidayah Pulau Pangga..
Lintas Pulau7 Aug 2022 -
Kelurahan Pulau Panggang Apresiasi Kegiatan Studi ..
Lintas Pulau6 Aug 2022 -
Camat Kepulauan Seribu Selatan Apresiasi Dukungan ..
Pemerintahan5 Aug 2022 -
Kelurahan Pulau Kelapa Monitoring Program BIAN..
Kesejahteraan Masyarakat5 Aug 2022