image 1

Tidung

Kapal Nelayan Tenggelam di Perairan Pulau Pemagaran Berhasil Dievakuasi

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 25 Nov 2021
Dilihat | 186x


Petugas Sektor 7 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, berhasil melakukan evakuasi kapal nelayan yang tenggelam di perairan Pulau Pemagaran, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Kepala Sektor 7 Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Buang Miharja mengatakan, kapal yang tenggelam akibat cuaca buruk, merupakan milik salah seorang nelayan Kelurahan Pulau Panggang.

"Usai menerima laporan, sembilan personel dengan perlengkapan satu unit rescue bout bergerak, dan melakukan evakuasi," ujarnya, Kamis (25/11/2021).

Proses penyelamatan tersebut berlangsung selama dua jam, petugas berhasil mengeringkan lambung kapal dan mengevakuasinya ke tempat yang lebih aman, agar tidak mengganggu mobilitas kapal lainnya.

"Terjadinya kebocoran kapal nelayan ini akibat kayu atau material kapal yang sudah lapuk," tutur Buang.

Buang menambahkan, kapal yang tenggelam ini memiliki panjang sekitar 7 meter, lebar 2 meter dan tingginya hampir 3 meter.

"Saat ini kapal nelayan berikut awaknya diselamatkan, dan telah kami evakuasi ke tepi pantai Pulau Pemagaran," tandasnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Kapal Nelayan Tenggelam di Perairan Pulau Pemagaran Berhasil Dievakuasi" ?