image 1

Tidung

Petugas Sudin SDA Bangun Dua Saluran Drainase di Kelurahan Pulau Harapan

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 14 Apr 2022
Dilihat | 110x


Petugas Sudin Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu membangun dua saluran drainase, di permukiman RT 05/02 Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Pembangunan saluran drainase ini untuk mencegah terjadinya genangan, sekaligus menjaga ketersediaan air tanah di kelurahan tersebut.

Kepala Sudin SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, pihaknya menerjunkan 11 orang personel Satgas SDA Kelurahan Pulau Harapan, dengan panjang drainase 6 meter di dua titik lokasi tersebut.

"Pekerjaan sudah dimulai sejak 11 April," ujarnya, Kamis (14/01/2022).

Hendri menjelaskan, pengerjaan drainase ini dilakukan secara manual, dimana ukuran saluran drainase yang disiapkan memiliki diameter 12 meter, dengan pipa paralon 4 inch dan kedalaman 40 cm.

"Kita targetkan saluran di dua titik hari ini selesai. Semoga ini dapat mencegah terjadinya genangan saat musim hujan," tandasnya


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Petugas Sudin SDA Bangun Dua Saluran Drainase di Kelurahan Pulau Harapan" ?