Wakil Bupati Membuka Musyawarah Kabupaten Luar Biasa PMI Kepulauan Seribu
Kategori : Pemerintahan | Reporter : Petrus Ardianto | Editor : Petrus Ardianto | 28 Jun 2022 | Dilihat : 58

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan membuka kegiatan Musyawarah Kabupaten Luar Biasa PMI Kepulauan Seribu di Gedung Mitra Praja, Jakarta, Selasa (28/06/2022).
Kegiatan Musyawarah Kabupaten Luar Biasa PMI Kepulauan Seribu ini sendiri dilakukan pasca kekosongan Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Seribu.
"Setelah ada pengunduran diri dari pengurus yang lama, kini dilakukan Musyawarah Kabupaten Luar Biasa PMI Kepulauan Seribu. Harapannya kegiatan ini berjalan baik dan lancar serta memilih kepengurusan secara demokratis," kata Fadjar.
Seperti diketahui, sebelumnya terjadi kekosongan kepengurusan PMI Kabupaten Kepulauan, pasca pengunduran diri Ketua dan pengurus.
"Selama ini kepengurusan PMI Kabupaten Kepulauan Seribu dipimpin Farulloh sebagai Plt Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Seribu. Untuk itulah dilakukan Musyawarah Kabupaten Luar Biasa PMI Kepulauan Seribu, sehingga bisa menghasilkan keputusan agar PMI Kepulauan Seribu lebih maju dalam pelayanan kemanusiaan," tutur Ketua Bidang Pengembangan PMI DKI Jakarta, Syarifudin.
Tercatat, dalam kegiatan ini Farulloh ditetapkan sebagai Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Seribu untuk masa bakti 2022-2027.
Berita Terbaru
-
Kabupaten Kepulauan Seribu Adakan Rapim Persiapan ..
Pemerintahan2 Feb 2023 -
Puluhan Petugas PPSU Kelurahan Pulau Harapan Perba..
Pembangunan2 Feb 2023 -
Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Adakan Kegiatan Fa..
Pariwisata2 Feb 2023 -
Petugas PPSU Kelurahan Pulau Panggang Kuras Salura..
Kesejahteraan Masyarakat2 Feb 2023 -
Subanppekab Kepulauan Seribu Adakan Sosialisasi Mu..
Pemerintahan1 Feb 2023