HIPMI Kepulauan Seribu Diharapkan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Kategori : Pemerintahan | Reporter : Zaini Miftah | Editor : Petrus Ardianto | 1 Jul 2022 | Dilihat : 112

Kabupaten Kepulauan Seribu menyambut positif kehadiran pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kepulauan Seribu periode 2021-2024 yang baru saja dilantik.
Menurut Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, keberadaan HIPMI Kepulauan Seribu dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan bisa membuka lapangan kerja baru di Pulau Seribu.
"HIPMI dapat berkolaborasi dalam menjalankan program kerjanya dengan pemerintah daerah," ujar Junaedi, Jumat (01/07/2022).
Seperti diketahui, pelantikan Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kepulauan Seribu periode 2021-2024 dilakukan di Kapal Pinisi, Penjaringan, Jakarta Utara pada 29 Juni lalu. Dimana pelantikan dilakukan oleh Ketua HIPMI Provinsi DKI Jakarta, Sona Maesana.
Sementara itu, Ketua terpilih BPC HIPMI Kepulauan Seribu, Rangga Derena Noide mengatakan, ada dua program prioritas BPC HIPMI Kepulauan Seribu, yaitu lebih pada ke pengembangan pariwisata maupun perikanan.
"Jadi kami ingin menggali potensi di Kepulauan Seribu sesuai dengan karakteristiknya dan lebih melibatkan masyarakat setempat," pungkasnya.
Berita Terbaru
-
Sudin KPKP Kepulauan Seribu Distribusikan Bantuan ..
Kesejahteraan Masyarakat4 Feb 2023 -
UKT 1 Kabupaten Kepulauan Seribu Sosialisasikan Ba..
Pemerintahan4 Feb 2023 -
Kelurahan Pulau Kelapa Adakan Kegiatan Jumat Bersi..
Pemberdayaan dan Kesehatan3 Feb 2023 -
Jaga Kelestarian Alam, 10 Ribu Bibit Mangrove Dita..
Lintas Pulau3 Feb 2023 -
Petugas Sudin SDA Kepulauan Seribu Perbaiki Salura..
Lintas Pulau3 Feb 2023