Petugas Gabungan Kelurahan Pulau Kelapa Helatkan Kerja bakti
Kategori : Lintas Pulau | Reporter : Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu | Editor : Petrus Ardianto | 9 Dec 2022 | Dilihat : 47

Petugas gabungan Kelurahan Pulau Kelapa, menggelar kegiatan kerja bakti atau disebut Jum'at Bersih, di RT 08 RW 03 Pulau Kelapa.
Lurah Pulau Kelapa, Muslim mengatakan, giat Jum'at bersih hari ini melibatkan sejumlah unsur, mulai dari pegawai Penyedia Jasa Layanan Perorangan (PJLP) Sudin Lingkungan Hidup, PJLP Sudin SDA, Gulkarmat Sektor 7, PPSU, Polsek Kepulauan Seribu Utara, RT dam RW 03.
"Tujuan Jum'at Bersih ini dalam rangka penataan wilayah Kelurahan Pulau Kelapa, supaya lingkungan terlihat menjadi lebih rapih, bersih dan indah," ujarnya, Jum'at (09/12/2022).
Muslim menegaskan, program ini akan terus digiatkan di setiap lingkungan RT, RW dan menjadi program utama, demi mewujudkan wilayah Kelurahan Pulau Kelapa menjadi desa wisata yang bersih, sehingga wisatawan yang berkunjung tidak merasa kecewa, tapi merasa nyaman dan betah.
"Hasilnya sampah yang dikumpulkan oleh petugas di antaranya sampah non residu sebanyak 145 kantong dan sampah jenis residu sebanyak 230 kantong," tandasnya.
Berita Terbaru
-
Bupati Motivasi Mahasiswa Kepulauan Seribu Penerim..
Kesejahteraan Masyarakat31 Jan 2023 -
Bupati Kepulauan Seribu Lakukan Inspeksi di Kelura..
Kesejahteraan Masyarakat31 Jan 2023 -
Kabupaten Kepulauan Seribu Adakan Rapat Program Pr..
Pemerintahan31 Jan 2023 -
Sudin SDA Membangun Gazebo di Pulau Lancang..
Pembangunan30 Jan 2023 -
Petugas Sudin SDA Rampungkan Pembuatan Sumur Resap..
Pembangunan30 Jan 2023