image 1

Tidung

Sudin PKP Pulau Seribu Miliki 2 Kantor Perwakilan

Kategori | Pembangunan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 17 May 2016
Dilihat | 936x


Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Kepulauan Seribu, Edi Rudiyanto mengatakan, 2 kantor perwakilan Sudin KPK yang baru saja dibangun dan diresmikan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, Subejo dihapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.  

"Untuk renovasi kantor perwakilan Sudin PKP Kepulauan Seribu sumbernya dari sumbangan/iuran pegawai Damkar. Ini murni tidak sama sekali menggunakan APBD," ungkap Edi Rudiyanto, Selasa (17/05/2016).

Edi menambahkan, kantor itu sebelumnya rumah dinas (rumdin) pejabat yang kami sulap menjadi kantor perwakilan Sudin PKP Kepulauan Seribu. Pekerjanya pun dari anggota yang sedang lepas piket setelah jam kantor dan hari libur.

"Kantor perwakilan saat ini terletak di Jalan Pemadam No 8A-8B, Kelurahan Duri Pulo, Jakarta Pusat," ungkapnya.

Edi menambahkan, kantor perwakilan menggunakan 2 rumah dinas mantan Pejabat Dinas Pemadam Kebakaran. Kami harapkan pelayanan kepada warga lebih meningkat lagi nantinya.

"Selain itu sebagai tempat pembinaan anggota Pemadam Kepulauan Seribu," pungkasnya.



Reporter : Saeful Bahri
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Sudin PKP Pulau Seribu Miliki 2 Kantor Perwakilan " ?