image 1

Tidung

Telkom Target Smart Island Terealisasi di 11 Pulau Pemukiman

Kategori | Pembangunan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 08 Jun 2016
Dilihat | 952x


PT Telkom, Tbk menargetkan Information and Communication Technologies (ICT) Smart Island Kepulauan Seribu dapat terealisasi di 11 Pulau Pemukiman. Mengubah Sumber Daya Manusia (SDM) lebih cepat tanggap terhadap teknologi.

"Dengan optimalisasi penggunaan sistem teknologi informasi pada sistem pemerintahan di Kepulauan Seribu diharapkan tercipta lingkungan kerja yang efektif, efisien, serta transparan karena sekarang era-nya adalah era keterbukaan dan transparansi," ujar Muhammad Awaluddin, Direktur Enterprise dan Business PT Telkom, Rabu (08/06/2016).

Ia mengatakan, Smart Island ini nantinya akan menjadi interaksi aktif dan cepat antara pemerintah dan warganya yang dapat mewujudkan tata kelola Pulau Seribu yang baik dan efisien.

"Program Smart Island juga sejalan dengan visi Bupati Kepulauan Seribu dalam Key Performance Indikator (KPI) nya Kabupaten Menjadikan Kepulauan Seribu Sebagai Destinasi Wisata Dunia," tandasnya.

 
Reporter : Ahmad Zarkasih
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Telkom Target Smart Island Terealisasi di 11 Pulau Pemukiman" ?