image 1

Tidung

Gerakan 1000 Berikan Inspirasi Buat Masyarakat Pulau Seribu

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 20 Jun 2016
Dilihat | 972x


Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan, gerakan 1000 memberikan inspirasi buat masyarakat Pulau Seribu dan kita semua. Saatnya Pulau Seribu mulai mendorong industri wisata. Karena kalau berbasis pada nelayan saja tentunya kita semua tahu bahwa dengan adanya Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) dan sebagainya maka industri yang sangat potensial dikembangkan di Kepulauan Seribu adalah pariwisata.

“Kita yakin bahwa wisata bahari, wisata laut yang ada di Kepulauan Seribu merupakan potensi yang besar untuk dikembangkan menjadi sebuah wisata baru di Kepulauan Seribu,” ungkap Budi Utomo usai menggelar Peduli Gerakan 1000 – Proyek Ekonomi Kratif Terintegrasi di Ruang Balai Agung, Balaikota, Jakarta Pusat, Senin (20/06/2016).  
      
Ia menambahkan, gerakan 1000 sudah dilakukan sejak November 2015 lalu, kami sudah melakukan beberapa koordinasi dengan pihak Kementerian dukungannya banyak salah satunya pelatihan untuk anak-anak pulau mulai dari penulisan naska, pembuatan film juga pelatihan foto.

“Kami melihat bahwa kegiatan ini menjadi sebuah motor penggerak kreatif anak-anak Pulau Seribu. Karena dengan gerakan ini dari anak anak pulau juga sudah mulai berkumpul untuk mencoba menggali seni budaya yang ada wilayah di Kepulauan Seribu, tentunya dengan bekal-bekal pelatihan yang diberikan dari beberapa Kementerian,” ucapnya.
 
Budi menambahkan, gerakan ini sangat baik karena punya program yang namanya revolusi mental, budaya bersih dan seyum kemudian gerakan non tunai semua dalam rangka perbaikan sikap, mental serta juga etitut atau tingka laku masyarakat.

Untuk diketahui, projeck pengembangan ekonomi kreatif terintegrasi yang dilakukan Pemkab Kepulauan Seribu bersama Sineas Muda Indonesia (SMI) telah memperoleh dukungan dari beberpa kementerian diantaranya, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia RI, Kementerian Bidang Maritim dan Sumber Daya RI, Kementerian Pariwisata RI, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Kantor Perwakilan Bank Indonesia DKI Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Badan Ekonomi Kreatif, Pacific Asia Travel (PATA), Bank DKI dan Telkom melalui dukungan Smart Island.   

 

Reporter : Ahmad Zarkasih
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Gerakan 1000 Berikan Inspirasi Buat Masyarakat Pulau Seribu" ?