image 1

Tidung

TP PKK Kepulauan Seribu Gelar Bakti Sosial

Kategori | Kesejahteraan Masyarakat
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 21 Jun 2016
Dilihat | 945x


Momentum bulan suci ramadhan 1437 hijriyah dimanfaatkan Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kepulauan Seribu untuk menebar kebaikan, salah satunya kegiatan bakti sosial di Masjid Al-Makmuriyah Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

"Ini merupakan program Pokja I TP-PKK Kepulauan Seribu dan biaya pelaksanaannya bersumber dari APBD Provinsi DKI Jakarta dan bantuan Bazis Kepulauan Seribu," ungkap Fera Budi Utomo, Ketua TP PKK Kepulauan Seribu, Selasa (21/06/2016).

Fera mengatakan, memasuki hari ke 16 puasa sedikitnya ada 300 paket bingkisan yang kami berikan kepada duafa dari DPA PKK yang ada di Kantor PMPKB Kepulauan Seribu.

"Kami berikan bahan kebutuhan pokok diantaranya gula pasir, minyak sayur dan lainnya. Semua bantuan nantinya kami sampaikan kepada yang berhak menerima," katanya.

Sebagai agen perubahan mental keluarga, PKK diharapkan menjadi keluarga yang berdaya dan mandiri.

"PKK diharapkan menjadi penggerak kepedulian keluarga kepada keluarga lainnya. Dan semoga amal baik yang telah kita berikan kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu mendapat balasan pahala dari Allah SWT." pungkas Fera.



Reporter : Saeful Bahri
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "TP PKK Kepulauan Seribu Gelar Bakti Sosial " ?