image 1

Tidung

Gladi Bencana Puting Beliung Digelar di Pulau Pramuka

Kategori | Umum
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 21 Dec 2016
Dilihat | 969x


Kantor Penanggulangan Bencana Kabupaten (KPBK) Kepulauan Seribu menggelar rangkaian kegiatan gladi bencana puting beliung di Plaza Kabupaten, Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara, Rabu (21/12/2016).

Pelaksanaan gladi diikuti sejumlah SKPD dan UKPD, mulai dari Satpol PP, Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP), Sudinhubtrans, Sudin Kesehatan dan masyarakat Kelurahan Pulau Panggang.

"Gladi bencana ini untuk melihat kesiapan apartur Kepulauan Seribu dan mengedukasi masyarakat apabila terjadi bencana," kata Muhammad Ali, Pelaksanan KPBK Kepulauan Seribu, usai memimpin kegiatan.

Ia menambahkan, hari ini kita fokuskan satu bencana yakni puting beliung, karena yang paling sering atau mungkin terjadi bencana di Kepulauan Seribu adalah bencana puting beliung.

"Masyarakat kita siapkan bagaimana ketika terjadi bencana untuk bisa membangun tenda-tenda pengusian dengan cepat atau dapur umum sendiri," katanya.

Sedengkan untuk Sudin Kesehatan dan lainnya, tambah Ali, bagaimana menolong pasien dengan cepat dan bagaimana cara memilah-milah mana yang ditunda, mana yang didahulukan sampai kerumah-rumah evakuasi.

"Saat ini yang paling diutamakan adalah sinergisitas. Artinya antara SKPD dan UKPD bagaimana membangun sebuah kerjasama yang sinergi didalam situasi bencana, karena sebelumnya itu hanya farsial atau sendiri-sendiri," tandasnya.




Reporter : Saeful Bahri
Editor     : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Gladi Bencana Puting Beliung Digelar di Pulau Pramuka " ?