image 1

Tidung

Rumah Penyu Sisik Pulau Harapan Jadi Obyek Wisata Edukasi

Kategori | Pariwisata
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 28 Dec 2016
Dilihat | 971x


Kepala Seksi Balai Taman Nasional wilayah II Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, Mufti Ginanzar mengatakan, rumah konservasi penyu sisik di Pulau Harapan di kembangkan menjadi objek wisata edukasi.

"Selain untuk pelestarian rumah penyu juga sebagai sarana edukasi. Karen tidak semua orang bisa lihat penyu di alam. Jadi berwisata sambil mengenal kehidupan penyu sisik," ujar Mufti, Rabu (28/12/2016).

Ia mengatakan, pelestarian penyu sisik semi alami yang dikembangkan dengan fasilitas saat ini dapat menyelamatkan keberadaan penyu di alam bebas, terutama telur penyu di makan oleh predator, biawak maupun oknum masyarakat.

"Kita tetaskan secara alami, kemudian dipelihara sementara pada bak baru setelah itu dilepas liarkan ke alam. Jadi, tidak untuk dibesarkan kemudian dikawinkan, hanya dipelihara sekitar 4 atau 5 bulan," ucapnya.

Dia menambahkan, keberadaan rumah penyu diharapkan akan mengurangi dan mengalihkan aktivitas wisatawan yang selama ini terpusat di lokasi konservasi. Sehingga kedepan upaya konservasi penyu lebih tepat sasaran.

"Telur-telur penyu diperoleh dari Pulau Kayu Angin, Pulau Bira, Pulau Gosong Laga, Penjaliran dan Pulau," tandasnya.




Reporter : Saeful Bahri
Editor     : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Rumah Penyu Sisik Pulau Harapan Jadi Obyek Wisata Edukasi" ?