image 1

Tidung

Warga Pulau Tidung Gelar Doa dan Zikir Untuk Korban KM Zahro Expres

Kategori | Kesejahteraan Masyarakat
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 04 Jan 2017
Dilihat | 968x


Ratusan warga Pulau Tidung menggelar doa bersama dan zikir untuk korban KM Zahro Expres di Masjid Agung Nurul Huda Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Doa bersama dan Zikir dihadiri toko agama, toko masyarakat dan korban selamat KM Zahro Expres Dwi Putri (23), Andi (25), Efanny (12), Uus (23) dan Rani (40) di Perairan Pulau Bidadari, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Minggu (01/01/2016) kemarin.

Ketua Majlis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kepulauan Seribu, Sumarno mengatakan, kita mendoakan agar korban KM Zahro Expres mendapat tempat yang layak di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinglkan diberikan ketabahan.

“Musibah ini menjadi pelajaran untuk kita semua khususnya masyarakat Pulau Tidung untuk lebih berhati-hati lagi dalam menjalankan segala aktivitas di laut,” ungkapnya, Rabu (04/01/2016).

Ia mengimbau, bagi para pemilik kapal utamakan keselamatan penumpang, jangan terlalu berlebihan membawa penumpang terutama disaat cuaca ekstrem seperti sekarang ini.

Sementara itu, Uswatun Hasanah atau Uus (23), mengatakan masih merasakan trauma akibat kejadian tersebut. Saya juga masih belum berani naik kapal.

"Sekarang berusaha pelan-pelan melupakan perestiwa itu, aga bisa bekerja seperti biasa lagi dan traumanya juga bisa hilang," pungkasnya.



Reporter : Ahmad Zarkasih / Bayu
Editor     : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Warga Pulau Tidung Gelar Doa dan Zikir Untuk Korban KM Zahro Expres" ?