image 1

Tidung

Dinas Lingkungan Hidup DKI Serahterimakan 16 Unit L-Box

Kategori | Perekonomian
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 13 Jan 2017
Dilihat | 997x


Sebanyak 16 unit L-Box atau mesin pengolah sampah ramah lingkungan diserahterimakan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta kepada Sudin Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu untuk pemeliharaan dan perawatan lebih lanjut.

Hari Nugroho Kabid Sarana dan Prasarana Dinas LH Provinsi DKI Jakarta mengatakan, Senin (16/01/2016) besok akan ada training operator dari petugas PPSU di masing-masing kelurahan dan L-Box bisa langsung dioperasikan tanpa bahan bakar dan dan ramah lingkungan.

“Masih ada beberapa L-box yang belum teraliri listrik seperti di Untung Jawa dan Pramuka, pihaknya akan mengirimkan mekaniknya hari Minggu nanti untuk pemasangan listrik,” ujar Hari, Jumat (13/01/2016).

Ditambahkan Hari, operator dan penanggung jawab PPSU sifatnya sementara saja, akan ada evaluasi jika dibutuhkan kita rekrut sendiri khusus operator L-box agar tidak mengambil petugas PPSU.

Sementara itu, Kepala Sudin Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu, Yusen Hardiman mengatakan, KM Laut Bersih dan L-Box akan mampu mengatasi sampah di wilayah Kepulauan Seribu.

“Dalam satu hari belasan KM Laut Bersih beroperasi di pesisir pantai dan Pulau Pemukiman termasuk Pulau Resort mengangkut sampah perharinya hingga capai 75 - 100 meter kubik,” tandasnya.



Reporter : Saeful Bahri / Syamsul Huda  
Editor     : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Dinas Lingkungan Hidup DKI Serahterimakan 16 Unit L-Box " ?