image 1

Tidung

Sudin Tata Air Akan Bangun Tanggul Pembatas di Pulau Panggang

Kategori | Pembangunan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 10 Mar 2017
Dilihat | 1075x


Suku Dinas Tata Air (SDTA) Kepulauan Seribu akan membangunkan tanggul pembatas disisi-sisi pantai Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Kepala Sudin Sumber Daya Air Kepulauan Seribu, Mustajab mengatakan, pihaknya tahun ini akan membangun tanggul lingkar dan instalasi pengolahan air limbah (IPAL) di Pulau Panggang.

"Kita akan buat tanggul sebagai jalan lingkar untuk jogging track, dan blocking hunian warga dan sekaligus jalur IPAL serta utilitas di Pulau Panggang," ujar Mustajab, Jumat (10/03/2017).

Sementara itu, Lurah Pulau Panggang, Yulihardi mengaku kesulitan untuk mengendalikan reklamasi hunian yang dilakukan warga. Pulau Panggang memilki luas 62,1 hektare, tidak sebanding dengan jumlah penduduk yang tinggal mencapai 6.204 jiwa.

"Tanggul pembatas pulau perlu dibangun, agar mudah mencegah warga melakukan reklamasi untuk hunian mereka, karena jelas batas wilayahnya," tandasnya.

 

 

Reporter : Saeful Bahri
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Sudin Tata Air Akan Bangun Tanggul Pembatas di Pulau Panggang " ?