image 1

Tidung

Pemkab Pulau Seribu Akan Gelar Program Pangan Murah

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 13 Mar 2017
Dilihat | 952x


Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu akan meluncurkan program pangan murah yang digelar di beberapa Pulau Pemukiman agar warga mendapatkan harga sembako dengan mudah.

Kepala Bagian Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kepulauan Seribu, Andi Muchdar mengatakan, program pangan murah untuk menunjang program ketahanan pangan dan peningkatan gizi masyarakat Pulau Seribu.

"Program pangan murah ini bekerjasama dengan PD Pasar Jaya dimana meraka akan membangun perkulakan," ujar Muchdar, Senin (13/03/2017).

Ia mengatakan, program pangan murah ditujukan bagi para pedagang sembako supaya warga masyarakat dengan mudah mendapat kebutuhan sehari-hari.

"Tahap awal PD Pasar Jaya membangun perkulakan di pertama di Pulau Untung Jawa, lokasinya di bekas bangunan Pujasera, April mendatang," tandasnya.

 

 


Reporter : Saeful Bahri
Editor      : Zaini Miftah


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Pemkab Pulau Seribu Akan Gelar Program Pangan Murah " ?