image 1

Tidung

PCNU Kepulauan Seribu Bagikan Ratusan Paket Sembako

Kategori | Lintas Pulau
Reporter | Zaini Miftah
Tanggal | 15 May 2020
Dilihat | 138x


Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kepulauan Seribu, menyalurkan ratusan paket sembako bagi warga di enam kelurahan. 

Ketua PCNU Kepulauan Seribu, Sumarno mengatakan, total ada 735 paket sembako diantarnya Kelurahan Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, Pulau Kelapa, Pulau Harapan masing masing 85 Paket, Kelurahan Pulau Panggang 84 paket serta Kelurahan Pulau Tidung 311 paket sembako. 

"Bantuan paket sembako ini merupakan donasi yang dikumpulkan Keluarga Besar Nahdatul Ulama (KBNU) sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat pulau yang terdampak pademi Covid-19," ujar Sumarno, Jumat (15/05/2020). 

Sementara itu, salah satu penerima bantuan, Rojeni (40) warga Pulau Tidung mengatakan, dirinya berterima kasih kepada PCNU Kepulauan Seribu yang sudah peduli kepada masyarakat dengan membagikan paket sembako.

"Bantuan ini sangat bermanfaat untuk meringankan kebutuhan keluarga sehari-hari," pungkasnya.
 


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "PCNU Kepulauan Seribu Bagikan Ratusan Paket Sembako" ?