image 1

Tidung

Sekkab Melepas Ratusan Kontingen Pramuka Cabang Kepulauan Seribu

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Petrus Ardianto
Tanggal | 05 Dec 2023
Dilihat | 82x


Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kepulauan Seribu, Eric PZ Lumbun, melepas 150 kontingen Pramuka cabang Kepulauan Seribu yang diselenggarakan di Gedung Mitra Praja, Jakarta, Selasa (05/12/2023).

Ratusan kontingen Pramuka cabang Kepulauan Seribu ini nantinya akan mengikuti kegiatan Jambore dan Raimuna Daerah DKI Jakarta tahun 2023, yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Wiladatika, Cibubur,  Jakarta Timur mulai 5-10 Desember.

"Para peserta ini merupakan yang terpilih mewakili Kabupaten Kepulauan Seribu, tentunya ini yang perlu dijaga dan diperhatikan," kata Eric.

Eric menilai, kegiatan tersebut merupakan sebuah kesempatan emas bagi peserta untuk mendapatkan pertemanan baru, memperluas jaringan serta menunjukkan kemampuan dan budaya unik dari masing-masing daerah peserta.

"Para peserta jaga nama baik Kepulauan Seribu, berperan aktif selama mengikuti kegiatan, menjaga kekompakan dan saling memperhatikan dan mengingatkan sesama anggota kontingen Kepulauan Seribu, memberikan yang terbaik dan berprestasi dalam setiap lomba yang diselenggarakan," tuturnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Sekkab Melepas Ratusan Kontingen Pramuka Cabang Kepulauan Seribu" ?