image 1

Tidung

Puluhan Petugas Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara Mengamankan Pengiriman Surat Suara

Kategori | Lintas Pulau
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 16 Feb 2024
Dilihat | 67x


Puluhan petugas Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, mengamankan pengiriman surat suara usai Pemilu di tingkat kelurahan.

Pengamanan dilakukan petugas Satpol PP dari tingkat kelurahan menuju kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Utara di Pulau Kelapa.

Kepala Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Edi Syahrudi mengatakan, pengamanan ini dilakukan mulai dari 47 Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga ditempatkan kembali di lokasi penyimpanan logistik sementara di kantor kecamatan.

"Pengamanan surat suara ini sangat penting untuk memastikan seluruh proses sudah berjalan dengan baik dan tanpa kecurangan," ujarnya, Jumat (16/02/2024).

Edi merinci, untuk masing-masing kelurahan dikerahkan sebanyak delapan petugas dan di tingkat kecamatan enam petugas Satpol PP.

"Total ada 30 petugas di tingkat kelurahan dan level kecamatan. Kami juga mengerahkan satu unit motor listrik di setiap wilayah sebagai kendaraan dinas operasional," terangnya.

Sementara itu, warga Pulau Panggang, Fahri (42) mengapresiasi kinerja Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara selama tahapan Pemilu tahun ini.

"Mulai dari penertiban APK hingga penjagaan di TPS, petugas Satpol PP selalu siaga," tandasnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Puluhan Petugas Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara Mengamankan Pengiriman Surat Suara" ?