image 1

Tidung

Petugas Sudin SDA Menyelesaikan Perbaikan Saluran Air di Pulau Panggang

Kategori | Pembangunan
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 21 Feb 2024
Dilihat | 99x


Petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kepulauan Seribu, menyelesaikan perbaikan saluran air beserta bak kontrol yang rusak di sepanjang jalan RT 01/03, Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Kepala Sudin SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, saluran air sepanjang 72 meter itu mengalami kerusakan karena tutup bak kontrol saluran banyak yang amblas.

“Perbaikan tersebut meliputi penggantian 10 tutup saluran berukuran 40x40 sentimeter, bak kontrol, penggantian pipa paralon dan pengerukan sampah serta lumpur. Perbaikan yang melibatkan tujuh petugas SDA Pulau Panggang dilakukan sejak 12 Februari dan telah rampung pada 20 Februari," ujar Hendri, Rabu (21/02/2024).

Hendri menjelaskan, perbaikan ini merupakan tindak lanjut dari aduan warga setempat, karena saat hujan deras air yang berada di saluran sering meluap ke permukaan, sehingga mengganggu aktivitas dan kenyamanan masyarakat.

"Mudah-mudahan tidak ada lagi genangan atau air hujan meluap ke jalan. Harapan saya, mari kita jaga dan rawat saluran yang telah diperbaiki ini. Apabila ada yang rusak untuk segera lapor ke petugas agar bisa segera diperbaiki," ucapnya.

Sementara itu, Lurah Pulau Panggang, Muhammad Fakih Burhanuddin mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada petugas yang sudah bergerak cepat menanggapi aduan tersebut.

"Jika lingkungan terlihat rapi, bersih dan tertata warga pun merasa nyaman, terlebih lagi bak kontrol saluran saat ini sudah tampak lebih baik dan bersih, karena dicat ulang," pungkasnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Petugas Sudin SDA Menyelesaikan Perbaikan Saluran Air di Pulau Panggang" ?