Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, mengevakuasi pohon tumbang di Jalan H. Mujar RT 04/02, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Kepala Sektor 7 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Yuli Sahroni mengatakan, pohon tumbang tersebut menimpa gedung sekolah SD Negeri Pulau Harapan 01 Pagi dan SMP Negeri 260 Jakarta, yang terletak di Jalan H. Mujar Kelurahan Pulau Harapan
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, pohon berdiameter 25 sentimeter menimpa plafon atap dan tembok gedung sekolah," ujarnya, Sabtu (23/03/2024).
Yuli mengungkapkan, pihaknya menerima laporan pada pukul 06.00 WIB. Selanjutnya regu satu yang sedang piket meluncur ke lokasi dan melakukan penanganan, hingga selesai pada pukul 12.00 WIB.
"Dalam kegiatan ini dikerahan 2 unit kuda besi 1 Unit Tali Karamantel, 1 Unit Chainsaw dan empat personel,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala TU SMP Negeri 260 Pulau Harapan, Ishak menambahkan, pada pukul 04.15 WIB cuaca teduh tidak ada angin dan hujan, tiba-tiba terdengar suara gemuruh oleh warga seperti suara guntur, ketika dilihat ternyata pohon kayu angin SDN Pulau Harapan 01 Pagi roboh menimpa gedung SMPN 260 Jakarta.
"Akibat kejadian itu plafon SMPN, atap dan 500 genteng pecah. Tembok pagar SDN Pulau Harapan 01 Pagi roboh dan tembok pagar SMPN 260 jakarta retak," tandasnya.
Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Petugas Sudin Gulkarmat Evakuasi Pohon Tumbang di Kelurahan Pulau Harapan" ?