image 1

Tidung

TP PKK Kabupaten Kepulauan Seribu Berhasil Panen Cabai

Kategori | Lintas Pulau
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 21 May 2024
Dilihat | 90x


Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Seribu, berhasil panen cabai di RPTRA Tanjung Elang Berseri, Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.

Wakil Ketua II Tim Penggerak PKK Kepulauan Seribu, Lusiana Eric mengatakan, kegiatan panen cabai yang melibatkan pengelolaan RPTRA Tanjung Elang Berseri, dilakukan dalam upaya menjaga ketahanan pangan serta secara masif menerapkan konsep bercocok tanam pada area terbatas (urban farming).

"Panen cabai 5 kg di RPTRA Tanjung Elang Berseri, Pulau Pramuka. Cabainya bagus-bagus, yang kita petik cabai rawit," ujarnya, Selasa (21/05/2024).

Sementara itu, salah seorang petugas Pengelola RPTRA Tanjung Elang Berseri Pulau Pramuka, Muakad (34) menyampaikan, kegiatan panen cabai ini melibatkan pengurus TP PKK Kabupaten, Kecamatan dan Kelurahan Pulau Panggang, Pulau Kelapa, serta Pulau Harapan.

"Dipanen hanya cabai rawit saja. Sebelumnya, kami sudah panen sayuran, kangkung, bayam dan pakcoy," tandasnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "TP PKK Kabupaten Kepulauan Seribu Berhasil Panen Cabai" ?