Wakil Camat Kepulauan Seribu Utara Apresiasi Kegiatan Peringatan Haul Habib Ali Bin Ahmad Bin Zen Al-Aidid
Wakil Camat Kepulauan Seribu Utara, Yulihardi mengapresiasi kegiatan Peringatan Haul Habib Ali Bin Ahmad Bin Zen Al-Aidid, yang diselenggarakan di Pulau Panggang, Minggu (02/06/2024).
Menurut Yulihardi, kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun ini, dapat menjadi salah satu promosi wisata religi di Kepulauan Seribu, khususnya di Pulau Panggang.
"Kepulauan Seribu selain dikenal sebagai wisata bahari, wisata konservasi, juga mempunyai wisata religi, salah satunya acara ini yang harus kita gaungkan," terangnya.
Yulihardi mengatakan, kegiatan ini juga secara tidak langsung dapat meningkatkan pendapatan perekonomian warga, banyak warga sekitar ataupun UMKM yang berjualan di sekitar acara.
"Mudah-mudahan perekonomian warga di Pulau Panggang meningkat, sehingga kuliner khas Pulau Seribu, seperti sukun, kerupuk ikan dan lainnya bisa dikenal," katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Haul, Hasbih mengatakan, Haul tahun ini mengambil tema Mengenang Perjalanan Habib Ali Bin Ahmad Bin Zen Al-Aidid Dalam Menyebarkan Agama Islam di Kepulauan Seribu. Kita Tingkatkan Tali Silaturahmi Antar Umat Islam Serta Memajukan Wisata Religi di Kepulauan Seribu.
"Total jamaah yang hadir sekitar 2.000 orang dari berbagai wilayah di Jabodetabek. Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan sukses, terima kasih untuk Satpol PP, pihak kelurahan, kecamatan, kabupaten serta masyarakat Pulau Panggang." ucapnya.
Menanggapi hal ini, salah seorang jamaah asal Cikupa Tangerang, Ali Anwar (37) mengaku, dirinya merupakan bagian dari rombongan Habib Ali yang datang ke Pulau Panggang untuk turut serta menghadiri acara Haul dan mendoakan Habib Ali Bin Ahmad Bin Zen Al-Aidid.
"Saya baru pertama kali datang ke Pulau Panggang, banyak ternyata jamaah yang datang," tandasnya.
Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Wakil Camat Kepulauan Seribu Utara Apresiasi Kegiatan Peringatan Haul Habib Ali Bin Ahmad Bin Zen Al-Aidid" ?