image 1

Tidung

Libatkan Tokoh Masyarakat, Kabupaten Kepulauan Seribu Distribusikan Bantuan Korban Banjir Rob di Pulau Kelapa

Kategori | Kesejahteraan Masyarakat
Reporter | Sudin Kominfotik Kab. Adm. Kepulauan Seribu
Tanggal | 16 Dec 2024
Dilihat | 173x


Kabupaten Kepulauan Seribu bersama tokoh masyarakat menyalurkan bantuan bagi warga terdampak banjir rob, yang ada di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan menjelaskan, banjir rob di Pulau Kelapa sudah terjadi beberapa hari lalu dan masih berlangsung hingga kini.

"Pada kesempatan ini kita berkolaborasi dengan tokoh masyarakat dalam hal ini Bang Rhama, untuk memberikan bantuan kebutuhan pokok, di mana Kabupaten Kepulauan Seribu terus stimulus," kata Fadjar, Senin (16/12/2024).

Fadjar menegaskan, pihaknya berkomitmen terus memberikan pelayanan dan bantuan untuk memudahkan kebutuhan warga, melalui UKT 1 Kabupaten Kepulauan Seribu jika nantinya banjir rob belum berhenti.

"Tentunya ini menjadi perhatian kita semua, termasuk pembenahan infrastruktur dan Sudin SDA Kepulauan Seribu sudah melakukan monitoring, untuk melihat sisi mana saja tanggul yang harus ditinggikan sehingga dampak terkena rob berkurang," ujarnya.

Fadjar juga meminta kepada Sudin Kesehatan Kepulauan Seribu untuk turun,  karena setelah banjir ini pasti ada dampak yang ditimbulkan, terutamanya terkait dengan penyakit ISPA atau pun penyakit kulit.

"Setelah dilakukan pembersihan dari PPSU dan Sudin LH, Sudin Kesehatan sesegera mungkin untuk menyambangi masyarakat yang ada di Pulau Kelapa, karena kita akan terus berjalan tidak hanya di Pulau Kelapa atau Pulau Panggang, tapi di pulau penduduk lainnya dengan melibatkan tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat," ucapnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat Pulau Kelapa, Rhama B Wijaya mengatakan, pihaknya menurunkan dua ribu paket bantuan di wilayah Kepulauan Seribu untuk warga yang terdampak.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Kabupaten Kepulauan Seribu, meski belum dilantik tapi kolaborasi tetap bisa kita lakukan. Sekail lagi saya ucapkan terima kasih, insyaallah setelah ini akan ada pemberian bantuan obat-obatan dan kita akan kolaborasi dengan Kabupaten," tandasnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Libatkan Tokoh Masyarakat, Kabupaten Kepulauan Seribu Distribusikan Bantuan Korban Banjir Rob di Pulau Kelapa" ?