Aspemkesra Kabupaten Kepulauan Seribu Pimpin Apel Pagi Pegawai
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra) Kabupaten Kepulauan Seribu, Alawi memimpin kegiatan Apel Pagi Pegawai, yang diselenggarakan di halaman Gedung Mitra Praja, Jakarta (13/01/2025).
Kegiatan apel ini diikuti sekitar sekitar dua ratus Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kepulauan Seribu, yang berkantor di Gedung Mitra Praja.
"Terima kasih atas kehadiran para ASN Kabupaten Kepulauan Seribu yang terlibat dalam kegiatan apel pagi ini," kata Alawi.
Alawi juga menyampaikan, seluruh ASN agar mampu menyelesaikan tugas dalam berbagai bentuk, khususnya laporan yang biasa dilakukan di awal tahun.
“Kegiatan fisik dan administrasi dilakukan secara maksimal, termasuk laporan tahunan dan laporan lainnya yang harus diselesaikan,” tambahnya.
Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Aspemkesra Kabupaten Kepulauan Seribu Pimpin Apel Pagi Pegawai " ?