Pulau Ini Kerap Dikunjungi Wisatawan Selama Tahun 2024
Wilayah Kepulauan Seribu selalu menjadi pilihan wisatawan untuk dikunjungi, namun selama tahun 2024 ada satu pulau penduduk yang kerap disambangi dan menjadi pilihan utama.
Adalah Pulau Pari yang berada di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, yang menjadi pulau tersibuk selama tahun 2024.
Hal ini dikarenakan, pada periode tersebut Pulau Pari menerima kunjungan 103.382 wisatawan mancanegara dan nusantara.
Berdasarkan data Suku Dinas Parwisata dan Ekonomi Kreatif Kepulauan Seribu, jumlah kunjungan di Pulau Pari selama tahun 2024 adalah yang tertinggi dibandingkan empat pulau penduduk lainnya.
Jumlah ini bukan tanpa sebab, mengingat pulau ini menyimpan banyak lokasi wisata yang menjadi primadona wisatawan.
Pengunjung yang datang di Pulau Pari ini bisa menikmati ikon wisata yang sudah dikenal luas, yaitu Pantai Pasir Perawan yang dipenuhi hamparan pasir putih, yang menyelimuti pantai dengan saung di antara pantai dan laut.
Kebersihan Pantai Pasir Perawan ini sangat terjaga, di mana ada petugas kebersihan yang merawat agar pengunjung nyaman untuk menikmati pemandangan di sekitarnya.
Aktivitas di Pantai Pasir Perawan ini antara lain, snorkeling, barbeque, perahu wisata mengelilingi pantai dan tanaman mangrove, kamping, voli pantai, kano, bersepeda, bermain air dan pasir.
Selain Pantai Pasir Perawan, pengunjung juga bisa menikmati Pantai Bintang, yang merupakan salah satu pantai untuk berburu sunset atau matahari terbenam. Berada di bagian barat Pulau Pari, pantai ini dinamakan Pantai Bintang karena di pantai terdapat bintang laut yang tersebar di sekitar area pantai.
Jika ingin mengelilingi pulau, wisatawan juga bisa menggunakan sepeda sambil menikmati suasana pulau yang penuh dengan keberagaman. Untuk wisata bawah laut, Pulau Pari juga menawarkan pemandangan yang indah dengan kegiatan snorkeling dan diving.
“Selain Pulau Pari, kunjungan wisatawan terbanyak lainnya selama tahun 2024 adalah Pulau Untung Jawa sebanyak 75.748 orang, Pulau Tidung sebanyak 65.258 orang, Pulau Pramuka sebanyak 52.202 orang dan Pulau Harapan sebanyak 36.190 orang,” kata Kepala Seksi Industri Pariwisata Sudin Parekraf Kepulauan Seribu, Deddy Rusman, Sabtu (18/01/2025).
Sebagai kawasan yang dekat dengan daratan Jakarta, Kepulauan Seribu menawarkan pilihan menarik bagi wisatawan, baik dari sisi pantai, kehidupan bawah laut, flora dan fauna, kuliner serta keindahan lainnya.
Selain dari sisi keindahan, akses menuju ke wilayah Kepulauann Seribu juga sudah mudah dijangkau, para wisatawan bisa mengakses Dermaga Kali Adem dan Dermaga Marina Ancol dengan tarif yang berbeda-beda.
Melalui dermaga Kali Adem, para pengunjung bisa memanfaatkan kapal kayu dengan tarif sekitar Rp 50 ribu hingga Rp 80 ribu, serta bisa juga menggunakan kapal Dishub DKI Jakarta dengan tarif sekitar Rp 44 ribu hingga Rp 74 ribu. Sedangkan melalui dermaga Marina Ancol tarifnya sekitar Rp 150 ribu hingga Rp 200 ribu.
Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Pulau Ini Kerap Dikunjungi Wisatawan Selama Tahun 2024" ?