Ground Breaking Pembangunan TPU di Pulau Lancang
Plt Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan melaksanakan Ground Breaking Pembangunan Taman Pemakaman Umum (TPU) Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kamis (27/02/2025).
Kegiatan ground breaking dan sosialisasi tersebut dihadiri Kepala Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, Sofyan, SKPD/UKPD terkait, tokoh masyarakat, tokoh agama, RT/RW, FKDM dan masyarakat di Pulau Lancang.
"Kabupaten Kepulauan Seribu tahun ini akan ada pembangunan TPU di Pulau Lancang, semoga pembaharuan ini dapat dukungan dari masyarakat sehingga bisa berjalan lancar," kata Fadjar.
Fadjar menambahkan, tujuan pembangunan tersebut untuk meningkatkan ruang gedung dan menambah kenyamanan dalam pelayanan.
"Pembangunan ini manfaatnya besar bagi masyarakat, melalui pembangunan ini menandakan bahwa Pemerintah hadir untuk kebutuhan masyarakat," jelasnya.
Tercatat, luas TPU dalam pembangunan ini adalah 10.876 meter persegi, dengan luas pekerjaan 2.785 meter persegi.
"Pekerjaan pembangunan akan dilakukan selama enam bulan mencakup gedung kantor bertingkat dua serta pagar TPU," kata Kepala UKT 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, Sofyan.
Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Ground Breaking Pembangunan TPU di Pulau Lancang" ?