image 1

Tidung

Plt Bupati Menghadiri Safari Ramadan PWNU DKI Jakarta dan PCNU Kepulauan Seribu

Kategori | Pemerintahan
Reporter | Petrus Ardianto
Tanggal | 23 Mar 2025
Dilihat | 81x


Plt Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan menghadiri kegiatan Safari Ramadan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) PWNU DKI Jakarta dan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kepulauan Seribu, yang diselenggarakan di BLKK PCNU Kepulauan Seribu, Pulau Tidung, Minggu (23/03/2025).

Kegiatan yang diikuti pengurus PWNU DKI Jakarta, PCNU Kepulauan Seribu serta SKPD/UKPD terkait, diisi dengan kegiatan pemberian santunan dan buka puasa bersama.

"Kegiatan ini sangat positif dan menjadi dukungan Kabupaten Kepulauan Seribu, sehingga semakin meningkatkan komunikasi dan koordinasi dengan masyarakat," kata Fadjar 

Fadjar mengaku, Kabupaten Kepulauan Seribu sangat memprioritaskan kebutuhan masyarakat, khususnya dari segi sarana dan prasarana.

"Kita mempersiapkan kebutuhan sarana dan prasarana masyarakat, salah satunya air bersih," tuturnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Kepulauan Seribu, H. Sumarno mengapresiasi kehadiran Plt Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan yang berkesempatan hadir dalam acara Safari Ramadan.

"Tentunya kehadiran Plt Bupati Kepulauan Seribu dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen, dalam melakukan komunikasi dan silaturahmi kepada warga," tambahnya.


POLING

Bagaimana Pendapatmu Terkait Berita Tentang "Plt Bupati Menghadiri Safari Ramadan PWNU DKI Jakarta dan PCNU Kepulauan Seribu" ?